Imam Zikir yang Mengaku Khalifah


Pertanyaan:
Assalamaulaikum,
Beberapa murid Mawlana di suatu zawiyah di negeri kami menyebarkan berita bahwa imam mereka adalah khalifah dari Mawlana Syekh Hisyam dan bahwa ia dapat berjumpa Mawlana secara spiritual dan ia berkata bahwa ia mendapat perintah dari Mawlana.  Berita ini tersebar ke banyak murid di negeri kami.
Apakah ada hal semacam ini?  Dan bagaimana kami menyikapinya?
Mohon maaf atas adab kami yang kurang berkenan.
Salam.

Jawaban:
wa `alaykum salam,
Sebelum melanjutkan berdasarkan rumor, verifikasi dulu hal ini dengan Mawlana Syekh Hisyam.   Secara umum klaim atau pengakuan semacam itu tidak perlu dipercaya, karena membuat pengakuan semacam itu bukanlah adab, bahkan jika hal tersebut benar.  Pada saat yang sama, jangan menghina orang ini atau jangan membalikkan punggung Anda terhadapnya, tetaplah jaga adab yang baik terhadapnya.

Taher Siddiqui

Tidak ada komentar:

Posting Komentar